Perpustakaan Daerah Kab. Tanjung Jabung Barat
Pencarian berdasarkan :
Pencarian terakhir:
Dalam rangka kegiatan sosialisasi budaya baca dan literasi, mobil perpustakaan keliling mengunjungi salah satu satuan pendidikan yang berada di Kecamatan Renah Mendaluh yakni SDN.6 Kelurahan Lubuk Kambing.
Perpustakaan hadir di masyarakat untuk memberikan pengetahuan dan mengenalkan masyarakat pada budaya tulisan. Melalui berbagai sumber koleksi dan layanan yang ada, perpustakaan berusaha mengajak masyarakat memanfaatkan informasi untuk kehidupan yang lebih baik. Usaha perpustakaan mengenalkan masyarakat dalam mengenalkan budaya lisan salah satunya yaitu dengan adanya “Sosialisasi budaya baca dan literasi”.
Hal ini bertujuan agar masyarakat, lebih sering memanfaatkan waktu dengan membaca buku. Sehingga tercipta budaya baca dan literasi di kalangan masyarakat indonesia.
Perpustakaan mempunyai sebuah alasan yang kuat, dimana dengan membaca buku pengetahuan kita akan bertambah, wawasan kita akan semakin terbuka. Masyarakat yang bermukim dikota lebih dimudahkan mengunjungi perpustakaan, dibandingkan masyarakat di daerah perdesaaan.
Perpustakaan kemudian menyadari adanya kesenjangan tersebut, sehingga pada akhirnya muncul perpustakaan keliling sebagai solusi untuk melayani masyarakat yang jauh dari akses perpustakaan. Dengan adanya perpustakaan keliling, masyarakat yang berada baik dikota maupun didesa mempunyai kesempatan yang sama untuk dapat membaca.
Terimakasih buat semuanya,sampai jumpaa lagi,dan teruslah menanamkan jiwa literasi sejak dini.
SALAM LITERASI