Perpustakaan Daerah Kab. Tanjung Jabung Barat
Pencarian berdasarkan :
Pencarian terakhir:
Membaca dan buku adalah permukaan bentuk teknik dan fisik dari literasi. Esensi literasi adalah bagaimana manusia mendapatkan pengetahuan dan belajar untuk mendapatkan pengetahuan.
Membaca adalah jalan yang paling banyak dan mudah dilakukan dalam tradisi budaya masyarakat Barat. Semua pengetahuan ditulis dan disimpan dalam tulisan atau pustaka. Untuk mendapatkan pengetahuan, manusia harus membaca, harus membeli buku, harus mengunjungi perpustakaan; dan itu menjadi kehidupan bersama dalam kebudayaan. Karena tingginya kebutuhan manusia akan pengetahuan, lahirlah para penulis untuk menyuplai kebutuhan ini.
Maka dari itu Mobil perpustakaan keliling bersama Duta Baca Provinsi Jambi M.Endra mengenalkan bahwa literasi bukan hanya persoalan enggan membaca,melainkan timpangnya akses bacaan. Semoga dengan kehadiran mobil perpustakaan keliling serta motivasi yang diberikan oleh Duta Baca Provinsi Jambi dapat membantu meningkatkan gairah masyarakat maupun anak-anak sekolah untuk mengenal literasi.
Jangan lupa untuk download aplikasi e-pustaka di playstore ya teman-teman serta adik-adik semua agar kalian dapat membaca buku kapanpun dan dimanapun ketika terkoneksi ke jaringan internet.
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tajabar.ep
Terimakasih buat semuanya,sampai jumpaa lagi.
SALAM LITERASI