Perpustakaan Daerah Kab. Tanjung Jabung Barat
Pencarian berdasarkan :
Pencarian terakhir:
Dalam rangka kegiatan sosialisasi budaya baca dan literasi, mobil perpustakaan keliling mengunjungi salah satu satuan pendidikan dasar yang berada di Kecamatan Tebing Tinggi Desa Purwodadi yang diawali dengan kunjungan ke kantor Desa Purwodadi sekaligus melihat perkembangan perpustakaan desa yang berada di kantor Desa Purwodadi tersebut. Dengan izin dan kerjasama pihak Desa terhadap sosialisasi budaya baca yang dilakukan maka,kami pun menuju salah satu sekolah dasar yang ada disana.
Ohiya ini kali pertama nya mobil perpustakaan keliling goes to kecamatan di tahun 2023 loh, semoga kehadiran mobil perpustakaan keliling Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Tanjung Jabung Barat dapat memberikan motivasi dan inspirasi untuk adik-adik yang jauh dari perpustakaan umum untuk tetap cinta terhadap literasi.
Bagaimana tidak, kehadiran mobil perpustakaan keliling menimbulkan semangat dengan sangat antusias para anak-anak tersebut untuk bergegas keluar dari kelas masing-masing menuju mobil perpustakaan keliling untuk memilih buku bacaan yang menarik.
Ada banyak usaha yang dapat dilakukan perpustakaan dalam meningkatkan minat baca seseorang, salah satunya ialah usaha dalam mengenalkan masyarakat budaya lisan salah satunya yaitu dengan adanya “Sosialisasi budaya baca dan literasi”.
Terimakasih buat semuanya,sampai jumpaa lagi,dan teruslah menanamkan jiwa literasi sejak dini.
SALAM LITERASI